Bumi yang “cerdas” atau smarter planet dapat diwujudkan dengan adanya teknologi maju. Teknologi maju dapat diciptakan dengan mengembangkan sistem komputasi cerdas atau smarter computing sehingga dapat disimpulkan smarter planet dapat dibuat dan dibentuk dengan smarter computing. Namun, banyak yang salah mengartikan konsep smarter computing dengan hanya menekankan teknologi canggih saja tanpa memperhatikan aspek yang utama. Tujuan dari smarter computing sendiri tak lain untuk menciptakan smarter planet yang memperhatikan aspek akurasi, kemudahan, dan efisiensi. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk membuat smarter planet dengan smarter computing.
mewujudkan potensi teknologi yang telah ada
Teknologi yang telah ada merupakan bibit yang harus diwujudkan. Dengan menganalisis kembali permasalahan dan menemukan solusi cerdas sehingga dapat dikembangkan dengan komputasi cerdas yang akan diterapkan pada perangkat digital sesuai dengan kebutuhan. Menciptakan terobosan dalam dunia teknologi dengan melihat pada kemungkinan yang lebih efisien dan memperhatikan perlindungan lingkungan adalah hal yang perlu diupayakan.
Menyusun sistem, mengkoneksikannya, dan membuatnya cerdas
Smarter planet tak lepas dari kontribusi jaringan cerdas. Dengan jaringan yang terkoneksi secara luas dan tersusun rapi, dengan mudahnya manusia dapat berkoneksi satu sama lain. Selain itu distribusi data akan menjadi efisien dan sangat memudahkan kehidupan manusia. Internet adalah salah satu kunci pengembangannya. Internet sebagai jaringan terbesar yang menghubungkan manusia di bumi saat ini, dapat dikembangkan menjadi jaringan yang multifungsi, kompleks dan terkoneksi dengan banyak perangkat digital lainnya.
Data, Data, dan Data
Data adalah aspek terpenting dalam sistem cerdas untuk membuat smarter planet. Dengan data manusia dapat memperoleh informasi yang dapat membuka wawasan. proses pengumpulan data, akses data, sorting data, dan keakuratan data perlu dikembangkan menjadi lebih cerdas dan real-time sehingga tidak membuang waktu dan biaya. Dalam segala bidang, terutama meliputi transportasi, finansial, pemerintahan, dan kesehatan. Pengolahan data harus difokuskan. Manfaatkan smarter computing untuk mewujudkannya. Namun, jangan lupakan pengamanan terhadap data yang bersifat privasi dan pribadi.
Pengamanan data tidak boleh dilupakan |
Menuju Era Baru..
Menuju Smarter Planet...
2 comments:
Setuju! Smarter computing tidak hanya menekankan pada kecanggihan teknologinya saja, tetapi harus memperhatikan banyak aspek, salah satunya dampak terhadap lingkungan. :)
@tongkonanku
thx sudah baca artikelnya... walaupun sayang gak menang.. hehehe
Yoi.... umumnya teknologi canggih justru tidak sejalan dengan kelestarian lingkungan.. padahal apa arti teknologi canggih jika lingkungan hancur. oleh karena itu, saya lebih suka menyebutnya dengan julukan teknologi maju dengan dasar pondasi komputasi cerdas yang memperhatikan banyak aspek salah satunya lingkungan
Posting Komentar